Sabtu, 21 Mei 2022

Asal Usul Desa Grogol kabupaten kediri

 Asal usul Desa Grogol sebelumnya dinamakan Pragola karena yang memberikan nama adalah Raja Pandu Pragola Pati, yaitu seorang Raja dari Bantul - Yogjakarta Jawa Tengah yang merupakan Raja Mataram yang menentang pemerintahan Sultan Agung pada tahun 1627. Karena terus menentang maka Sultan Agung memerintahkan untuk membunuhnya dan akhirnya beliau melarikan diri bersama para punggawanya ke arah timur yaitu wilayah Kediri. Dalam pelariannya Raja Pragola memberikan riawayat atau nama – nama pada setiap Desa yang disinggahinya.

Karena berjalan cukup jauh rombongan raja beserta punggawanya merasa lelah dan kaki Raja merasa kesemutan yang dalam bahasa Jawa istilahnya disebut “ Gringgingen “ maka mereka beristirahat disuatu tempat dan memberi nama wilayah tersebut  “Gringging “.

 Merasa sudah pulih dari lelahnya rombongan Raja melanjutkan perjalanan ke arah selatan kurang lebih 500 m sang Raja melihat banyak wanita cantik yang sedang bermain, kemudian sang Raja bertanya akan tetapi semua wanita tersebut tidak ada yang menjawab, lalu Sang Raja berkata dalam bahasa Jawa “ ambak-ambako bocah- bocah ayu kok ora iso njawab” dan memberi wilayah tersebut “ Sembak “ .

Perjalanan dilanjutkan lagi kurang lebih 700 m ke arah selatan dan bertemu sekelompok perempuan yang  bermain tidak sewajarnya dan sang raja berkata “ bocah wedok ko podo drek-drekan “ dan menamai wilayah tersebut dengan “ Bedrek “.

Rombongan Sang Raja berserta rombongan melanjutkan perjalanan menuju barat kurang lebih 1.200 m di tengah perjalanan sang Raja merasa badannya sangat lelah dan sakit lalu beristirahat selama satu hari satu malam. Perjalanan dilanjutkan kearah barat kurang lebih 750 m ditengah perjalanan terjadi perampokan yang menghadang dengan membawa banyak batu dan pohon jarak, hal tersebut menyebabkan sang Raja merasa grogi dan gemetaran yang dalam bahasa Jawa disebut “ Gregeli” akan tetapi rombongan sang Raja berhasil mengalahkan para perampok. Sebelum melanjutkan perjalanan sang Raja menandai wilayah tersebut dengan nama “ Grogol “ yang akhirnya hingga kini dikenal sebagai Desa Grogol.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar